Membuat RESTful API menggunakan Express JS- Part 1 (Installasi Express Js)
API RESTful adalah antarmuka yang digunakan oleh dua sistem komputer untuk bertukar informasi secara aman melalui internet.
Kali ini kita akan membuat RESTful API dengan menggunakan Express JS, framework dari Node.js yang dapat membantu kita membuat backend sebuah applikasi.
Disini saya asumsikan bahwa teman — teman sudah menginstall Node JS, serta text editor yang diperlukan
- Buatlah folder kosong yang akan menjadi tempat kita menyimpan installasi file express js. untuk contoh saat ini saya membuat folder dengan nama projectexpress. Buka project tersebut menggunakan command line lalu tuliskan perintah berikut ini:
npm init
Perintah diatas akan membuatkan file — file yang diperlukan untuk mengembangkan appikasi kita dengan express js. Di enter saja semua kolom pertanyaan yang muncul sehingga akan menampilkan pesan seperti ini:
$ npm init
This utility will walk you through creating a package.json file.
It only covers the most common items, and tries to guess sensible defaults.
See `npm help init` for definitive documentation on these fields
and exactly what they do.
Use `npm install <pkg>` afterwards to install a package and
save it as a dependency in the package.json file.
Press ^C at any time to quit.
package name: (projectexpress)
version: (1.0.0)
description:
entry point: (index.js)
test command:
git repository:
keywords:
author:
license: (ISC)
About to write to C:\Rika\projectexpress\package.json:
{
"name": "projectexpress",
"version": "1.0.0",
"description": "",
"main": "index.js",
"scripts": {
"test": "echo \"Error: no test specified\" && exit 1"
},
"author": "",
"license": "ISC"
}
Is this OK? (yes)
2. Install Express
Setelah itu silahkan install package express seperti dibawah ini
$ npm install express
3. Buka folder express yang kita buat menggunakan code editor, dalam hal ini saya menggunakan Visual Studio Code. Maka akan ada file-file yang di generate oleh express yang kita install tadi.
4. Untuk mencobanya, buatlah file index.js dan masukkan code berikut ini
const express = require('express')
const app = express()
const port = 3005
app.get('/', (req, res) => {
res.send('Hello World!')
})
app.listen(port, () => {
console.log(`Example app listening on port ${port}`)
})
untuk mencobanya pada terminal Visual Studio Code tuliskan command
node index.js
Untuk mengeceknya, silahkan ketikkan comand pada terminal Visual Studio Code: node index.js lalu buka browser dan ketikkan localhost:3000 pada kolom pencaharian. Jika tampil tulisa hello world maka kita sudah berhasil menginstall dan menjalankan project express js kita.